Khasiat Telur - Turun 3 kg Dalam 3 Hari
Lihat Juga
Telur Ayam |
Orang yang sedang berhadapan dengan kelebihan berat badan tentunya tahu bahwa penurunan berat badan yang cepat dapat menjadi tantangan besar. Namun pada artikel kali ini menawarkan cara diet yang telah terbukti sangat bermanfaat pada beberapa wanita. Anda hanya perlu mengikuti 3 hari seminggu menghindari gula, garam, pasta dan makanan berkalori tinggi lainnya termasuk makanan yang di proses seperti keripik, makanan yang digoreng, daging olahan serta soda.
Berikut adalah cara untuk dapat menurunkan berat badan sampai dengan 3 kilogram hanya dalam 3 hari :
Hari pertama
Sarapan - dua telur rebus, 2 tomat dan secangkir teh hijau tanpa gula.
Siang - dua putih telur, 120gr ikan direbus atau dipanggang dan segelas teh hijau.
Snack - satu apel.
Makan malam - sayuran kukus (brokoli, kembang kol, wortel, kacang polong, kacang hijau, dan kacang-kacangan lainnya) dan secangkir teh hijau.
Hari kedua
Sarapan - dua telur rebus, 1 buah pisang dan secangkir teh hijau.
Siang - dua putih telur, 120gr ayam rebus (tanpa kulit) dan segelas teh hijau.
Makan malam - 120gr keju cottage, satu biskuit dan secangkir susu rendah lemak.
Hari ketiga
Sarapan - dua telur rebus dan segelas jus tomat.
Siang - dua putih telur, 120gr daging merah dimasak dan secangkir teh hijau.
Makan malam - dua kentang panggang, salad hijau dan segelas teh hijau.
Itulah langkah-langkah yang harus di lakukan untuk menurunkan berat badan 3 kg dalam 3 hari saja, selamat mencoba dan jika sudah terbukti berkhasiat, silahkan share artikel ini ke orang-orang tersayang. Terimakasih.
Referensi dari berbagai sumber.